Pemkab Lamsel Gelar Acara Pisah Sambut Kapolres Lamsel

Kalianda – Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto bersama Jajaran Forum Koordinasi Pempung Selatan dari AKBP Edwin, S.H., S.I.K., M.Si., kepada AKBP Yusriandi Yusrin, SIK. M.Med. Kom.

Pisah sambut Kapolres Lampung Selatan yang berlangsung di Aula Sebuku, Rumah Dinas Bupati Setempat, turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Thamrin, S.Sos., M.M., para Asisten dan Staf Ahli Bupati, Jajaran Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau Badan serta para tamu undangan lainnya, Senin (31/7/2023) malam.

Setelah menjalankan tugas selama kurang lebih 2 tahun 2 bulan di Kabupaten Lampung Selatan, AKBP Edwin, S.H., S.I.K., M.Si., akan menjalankan tugas di Markas Besar Polisi Republik Indonesia (Mabes Polri) dengan jabatan sebagai Kanit 3 Sat Resmob Bareskrim Polri.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto mengungkapkan kesan pesannya serta rasa terima kasih kepada AKBP Edwin atas segala dedikasi, pengabdian dan semangatnya selama memimpin Polres Lampung Selatan.

“Tentunya kami sedih dan merasa kehilangan, khususnya bagi saya sebagai Bupati Lampung Selatan yang harus berpisah dengan bapak Edwin. Beliau sudah bertugas dengan baik dan sangat bertanggungjawab selama 2 Tahun lebih, saling bahu membahu bersama Anggota Forkopimda lainnya di Kabupaten Lampung Selatan,” ungkapnya

Nanang juga menyadari bahwa pergantian dan alih tugas jabatan merupakan hal biasa dalam karier seorang pejabat, baik sipil maupun militer. Namun, ia berharap dan optimis kepada Kapolres yang baru, AKBP Yusriandi Yusrin, S.IK., M.Med.Kom., untuk mengikuti jejak kesuksesan AKBP Edwin selama menjabat di Lampung Selatan.

“Selamat bertugas kepada pejabat Kapolres yang baru dan semoga sukses dalam perjalanan tugas selanjutnya bagi AKBP Edwin,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Lampung Selatan yang lama AKBP Edwin, S.H., S.I.K., M.Si., menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Lampung Selatan beserta seluruh anggota Forkopimda lainnya, yang selalu menjaga sinergitas dan kekompakan dengan baik selama menjalankan tugas di Bumi Khagom Mufakat.

“Saya selaku Kapolres Lampung Selatan yang sbeelumnya mengucapkan terimakasih kepada pak bupati, Forkopimda dan juga BRI yang selalu setia menemani Polres. Apa yang kami lakukan selama ini berkat dukungan dari semuanya,” ujarnya. 

Edwin juga meminta maaf apabila selama bertugas di Kabupaten Lampung Selatan terdapat salah kata atau hal-hal yang menyinggung lainnya. Dirinya berharap, sinergitas yang terjalin selama ini bisa terus berlanjut dalam bentuk silaturahmi yang dikemas dalam hubungan persaudaraan.

“Sekali lagi saya minta maaf, kami sekeluarga pastinya banyak salah, ini bukan akhir. Saya yakin dan percaya kita akan bertemu lagi, pergi untuk kembali. Saya juga percaya kedepan insyaallah bisa diterima di Lampung kembali,” imbuhnya. (ptm/Hy).

 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.