Sekertaris DPRD Lamsel Tomas Amirico Adakan Breafing Dengan Staf Di Awal Tahun 2022

 Lampung Selatan, Thomas Amirico, S.STP, MH, pagi tadi melakukan briefing perdana di tahun 2022. Pengarahan tersebut dilaksanakan di ruang rapat DPRD yang dihadiri oleh seluruh jajaran Sekretariat DPRD Lamsel.
Sebelum menyampaikan beberapa arahnya, Sekwan menyampaikan ucapan selamat tahun baru 2022. Sekwan berharap semangat ditahun baru ini muncul pula baru di masing-masing personel Sekretariat DPRD yang nantinya berimbas untuk meningkatkan mutu dan kinerja.
Ada beberapa hal penting yang disampaikan Thomas Amirico dalam arahnya pagi tadi, di antaranya :

1. Aktif dan Disiplin, dalam hal ini Sekwan tidak utama, sekwan menegaskan kepada seluruh jajarannya untuk lebih aktif dalam bekerja dan lebih disiplin dalam segala hal, baik kehadiran maupun disiplin dalam administrasi seluruh kegiatan. “Kita bekerja berdasarkan aturan yang berlaku, jadi gak bisa kita kerja semau-mau kita, semua ada penilaiannya’, tegas sekwan.

2. Koordinasi, Sekwan melakukan penekanan kepada seluruh jajaran dalam hal ini, “dengan mengkoordinasikan, apa yang tidak bisa kita selesaikan, jika ada permasalahan yang diajukan kepada saya, jangan kita saling berbicara di belakang, gak bener itu. Kita sama-sama cari jalan keluarnya, dengan koordinasi, semua pekerjaan jadi lebih mudah, dan tenaganya bisa sesuai dengan harapan”. ujar Sekwan bersemangat.

3. Sarana Dan Prasarana, merupakan salah satu penunjang kinerja sekretariat DPRD, Thomas Amirico disela-sela waktunya, kerap kali melakukan pengecekan ke beberapa ruangan, untuk itu beliau berpesan agar diperbaiki sarana dan prasarana di lingkup Sekretariat DPRD mulai dari tata ruangan, fasilitas kantor, kamar mandi, penerangan dan lain-lain baik yang berada di kantor Sekretariat DPRD maupun di Rumah Dinas. “Lamsel merupakan salah satu lokus dari DPRD Provinsi lain dalam melaksanakan kunjungan kerja, untuk itu perlu dilakukan beberapa perbaikan dan pembenahan agar lebih layak dan rapi” tegas Sekwan menambahkan.

4. Berkeadilan, untuk hal berikut, Sekwan menitip pesan kepada seluruh jajaran mulai dari Kabag hingga staf agar menerapkan prinsip adil. Adil yang dimaksud Sekwan disini adalah turut memperhatikan bawahannya tanpa pandang bulu.
“Saya mengedapankan unsur kekeluargaan dalam menerapkan setiap pekerjaan kepada bapak ibu sekalian, bukan atasan dan bawahan, semua yang terlibat didalamnya, jadi kita harus baik kepada setiap orang dan juga ikut kegiatan orang-orang yang ikut kegiatan kita”.

Demikian beberapa poin penting Arahan yang disampaikan oleh Sekwan dan setelah briefing berlangsung, sekwan beramah tamah dengan beberapa pejabat di lingkup Sekretariat diruang sidang DPRD (Hms DPRD LS) 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.