M.Akyas Sosialisasikan IPWK Di Jati Agung

LAMPUNG SELATAN-Pemahaman atau Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan (IPWK) terus digaungkan melalui Sosialisasi yang dilakukan anggota Komisi I DPRD Lampung Selatan (Lamsel) Dapil V Jati Agung Fraksi PKS, M. Akyas.

Menurutnya saat ini sangat penting, apalagi saat ini sering terjadi aktivitas permasalahan sosial yang mengarah kepada potensi konflik, intoleransi dan lunturnya jiwa kebangsaan.

“Ada 4 Pilar yang menjadi dasar negara dan wajib diketahui oleh seluruh warga Indonesia. Diantaranya Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika” ujar anggota DPRD dua periode itu.

Kegiatan itu dipusatkan di Dusun II, Desa Sidodadi Asri, Kecamatan Jati Agung, Rabu (17/10/23).

Dikatakan di era digitalisasi dengan arus global yang cukup deras ini maka nilai-nilai wawasan kebangsaan harus terus di sosialisasikan.

“Untuk itu mari bersama-sama menanamkan tentang IPWK sejak dini terhadap anak-anak dan para kaum milenial, sehingga memahami tentang keutuhan NKRI” kata Ketua MPC Pemuda Pancasila Lamsel ini.

Dijelaskan, sebagai warga negara yang baik tidak mudah terpengaruh dengan budaya yang tidak sesuai dengan ideologi Pancasila.

“Wawasan Kebangsaan dan sikap nasionalisme harus benar-benar ditanamkan agar memiliki cara pandang berpolitik yang baik” kata dia.

Diketahui kegiatan sosialisasi IPWK yang dipusatkan di Dusun II itu dihadiri kepala Desa dalam hal ini diwakili Sekdes Ja’far dan sejumlah perangkat desa lainya, turut hadir tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta para tamu undangan. 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.