Bupati Lamsel Nanang Ermanto Kunjungi Ponpes KH.Sholeh Bajuri

Palas- Bupati  Lampung Selatan Hi.Nanang Ermanto dalam silahturahmi sambangi pondok pesantren Rhodatus Sholihin pimpinan KH.Sholeh Bajuri Desa Bumi Restu Kecamatan Palas Rabu 8/7/20.

Kunjungan orang nomor satu di Lamsel ini disambut hangat oleh KH.Sholeh Bajuri yang juga  pentolan NU (Nahdatul Ulama) Lampung.Dalam bincang yang penuh suasana hangat ini Nanang mensosialisasikan  tentang

Lamsel yang akan memasuki era new normal yang mana pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
Nanang mengatakan kunjungan nya ini selain bersilahturahmi,sekaligus juga mensosialisasikan pola hidup baru(New Normal) di lingkungan ponpes.Apalagi ini di lingkungan ponpes,untuk di ketahui juga saat ini Lamsel sudah masuk zero (nol) untuk jumlah orang yang fositif corona.”jadi untuk kebersihan memang harus kita utamakan,agar terhindar dari penyakit sehingga kita lebih nyaman melakukan aktifitas di lingkungan ponpes,”kata Nanang.

Sementara itu KH.Sholeh Bajuri menyambut baik kunjungan Bupati Lamsel ke ponpes nya ini,”mudah-mudahan silahturahmi seperti ini dapat terjalin terus,karena ini merupakan wujud dari pemimpin yang peduli dengan warga masyarakatnya di tengah merebaknya wabah virus Corona,”ujar Sholeh Bajuri.

Diakhir kunjungan nya  KH.Sholeh Bajuri,mengajak Bupati Lamsel Nanang Ermanto menijau lokasi ponpes Rhodatus Sholihin.(Pra)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.