Bupati Lamsel Nanang Ermanto Resmikan Pasar Di Desa Jati Mulyo

JATIAGUNG,  – Keberadaan pasar tradisional di desa dapat mendorong kegiatan perekomonian warga, serta dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang ada di sekitarnya. Hal ini dikarenakan pasar merupakan salah satu aset dan potensi yang ada di desa.

Hal tersebut di ungkapkan Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto saat meresmikan pasar di Desa Jatimulyo, Kecamatan Jatiagung, Rabu (30/3/2022).

Turut mendampingi dalam acara peresmian, Plt. Asisten bidang Ekobang Muhadi, Kepala Dinas Perdagangan Injti Indrawati, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Feri Bastian, Kepala Dinas PMD Erdiansyah, Inspekturkab Anton Carmana, Camat Jatiagung, Anggota DPRD Lampung Selatan Rosdiana dan Kepala Desa se-kecamatan Jatiagung.

Nanang mengatakan, dengan diresmikanya pasar Jatimulyo ini, tentunya tinggal bagaimana cara agar masyarakat dan pedagang bisa merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan transaksi penjualan karena dengan adanya pasar desa ini, dapat meningkatkan perekonomian warga desa setempat.

Oleh karena itu, ia meminta agar pengelola pasar dapat memperhatikan sarana dan prasarananya, baik dari segi keamanan, tempat parkir maupun kebersihan nya sehingga para pedagang maupun pembeli bisa merasa aman dan nyaman.

“Saya mengapresiasi apa yang telah dilakukan Kepala Desa Jatimulyo yang telah menyiapkan tempat bagi para pedagang yang ada di Pasar Jatimulyo, untuk itu agar dapat dijaga dan dimanfaatkan pasar ini dengan baik, semoga dengan diresmikanya pasar desa Jatimulyo ini dapat menambah income desa serta perekonomian masyarakat kecamatan Jatiagung dan desa Jatimulyo khususnya semakin maju dan sejahtera,” kata Nanang.

Pada kesempatan itu, Nanang juga mengimbau kepada Kepala Desa agar berinovasi dalam menjalankan amanah dan melaksanakan tugasnya dengan menggali potensi-potensi yang ada di desa nya masing-masing, yang nantinya bisa meningkatkan pendapatan desa untuk kesejahteraan masyarakat.

“Terus gali potensi-potensi yang ada di desa, jangan berhenti berinovasi untuk kesejahteraan rakyat. Apa potensi-potensi yang bisa dikembangkan kedepan, bukan hanya potensi alamnya tetapi sumber daya manusianya juga harus terus ditingkatkan,” ungkapnya.

Kemudian pada kesempatan itu, Nanang juga menyempatkan diri untuk berkeliling meninjau beberapa lapak dan kios, sambil berbincang dengan para pedagang yang ada di pasar tersebut.

Sementara, Kepala Desa Jatimulyo Sumardi menjelaskan, langkah awal niat membuat pasar Jatimulyo, berawal dari banyaknya keluhan masyarakat khususnya pengguna jalan yang melintasi pasar Jatimulyo di sepanjang jalan raya senopati terkait kemacetan.

“Memang kita semua Ketahui dan sadari bersama luar biasa kemacetanya, mungkin sudah dari beberapa tahun yang lalu pengguna jalan di sepanjang jalan Senopati ini mengalami kemacetan, dengan adanya para pedagang yang biasa berjualan di sepanjang pinggiran jalan tersebut,” ujarnya.

Maka dari itu, lanjut Sumardi, untuk mengurangi kemacetan tersebut dirinya sekeluarga sepakat untuk memanfaatkan lahan, yang sedikit mereka punya untuk membuat pasar Jatimulyo yang lokasi nya sedikit masuk kedalam.

Dengan niatan kami membuat pasar Jatimulyo ini banyak mendapatkan dukungan dari para pedagang, walaupun tempatnya agak masuk kedalam tapi lebih aman dan nyaman karena tidak mengganggu para pengguna jalan dan masyarakat pengguna jalan pun juga merasa lebih nyaman karena sudah tidak mengalami kemacetan lagi.

“Kios dan lapak yang tersedia saat ini sudah terisi semua oleh para pedagang mengingat mobilitas para pedagang yang ada di pasar jatimulyo ini 1 x 24 jam,” katanya.

“Niatan kami mendirikan pasar ini selain untuk mengurangi kemacetan yang terjadi selama ini tak lain juga untuk membangun ekonomi kecil yang bisa dijangkau oleh masyarakat luas,” kata Sumardi lebih lanjut. (Ant).

 

 

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Tinggalkan Balasan


The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.