TANJUNG BINTANG – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Lampung Selatan H. Nanang Ermanto, mengikuti peresmian Masjid At-Taufiq sekaligus Haul mendiang (Alm) Taufiq Kiemas yang ke-9 tahun secara virtual, Rabu (8 /6/2022).
Pembangunan Masjid At-Taufiq yang berada di wilayah Lenteng Agung, Jakarta Selatan, ini dilaksanakan dalam rangka mengenang jasa (Alm) Taufik kiemas, Suami dari Ketua Umum PDI Perjuangan Dr. Hc. Megawati Soekarno Putri, serta Ayahanda dari Ketua DPR RI Puan Maharani.
Acara ini diikuti oleh seluruh pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Dewan Pimpinan Cabang (DPC), Pimpinan Anak Cabang (PAC), Anak Ranting dan seluruh Kepala Daerah, Wakil Kepal Daerah, Anggota DPR, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota Fraksi PDIP.
Masjid Peresmian At-Taufiq tersebut diresmikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo (Jokowi) bersama Ketua Umum PDIP Dr. Hc, Hj. Megawati Soekarno putri dan putrinya Puan Maharani. Kemudian, acara dilanjutkan dengan tahlilan mengenang 9 tahun wafatnya (Alm) Taufik Kiemas.
Peresmian Masjid At-Taufiq itu ditandai pemukulan bedug yang disaksikan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan nomor tamu undangan lainnya.
Kapasitas Masjid At-Taufiq yang dibangun dengan konsep Islam Nusantara dapat menampung 500 lebih jam’ah, pembangunan masjid tersebut atas prakarsa dari keluarga besar Megawati Soekarno Putri beberapa waktu lalu setelah sepeninggalan Alm. M. Toufiq Kiemas.
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputeri menyampaikan rasa terimakasih kepada Presiden Jokowi, yang telah hadir memenuhi undangan untuk meresmikan Masjid At-Taufiq yang dibangun untuk mengenang (Alm) Taufiq Kiemas.
“Sebagai wakil dari keluarga besar Bapak Muhammad Taufik Keimas, saya mengucapkan terima kasih kepada bapak Presiden Jokowi yang telah hadir dan kami sangat harapkan dapat meresmikan masjid yang diberi nama Masjid At Taufiq ini,” kata Mega.
Megawati menuturkan, selain sebagai tempat ibadah, Masjid At-taufiq juga bisa digunakan untuk berbagai kegiatan sosial, dalam membumikan Pancasila Melalui penguatan mental dan spiritual bangsa.
Dirinya menjelaskan, desain Masjid tersebut sengaja dibangun untuk menonjolkan nilai tradisional bangsa, sehingga tetap terlihat artistik dan indah.
“Saya juga berharap Masjid ini, tentunya karena akan dapat dipakai untuk masyarakat pada umumnya agar dapat dikelola dan dirawat dengan sebaik-baiknya,” ujarnya lebih lanjut.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo yang dalam sambutanya berharap, dengan dibangunnya Masjid At-Taufiq dapat memperkokoh peradaban Indonesia modern, yang tidak mempertentangkan Islam dan Pancasila.
“Justru memperkokoh keselarasan antara Pancasila dengan Islam, Pancasila dengan agama, memperkokoh keselarasan antara empat pilar yaitu Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika dengan islah agama,” ujar Jokowi.
Menurut Peresiden Jokowi, (Alm) Taufik Kiemas adalah sosok yang sangat taat dalam beragama, sekaligus tokoh yang sangat nasionalis. Disisi lain, beliau juga dikenal sebagai politisi dengan jejaring yang luas, komunikator yang baik serta pemersatu bangsa yang mampu merangkul perbedaan.
Oleh karenanya, Jokowi berharap, Masjid At-Taufiq yang baru saja diresmikan dapat menjadi tempat beribadah, sekaligus sebagai wadah untuk memperkokoh peradaban Indonesia modern.
“Saya berharap agar Masjid yang menyandang nama Bapak Taufik Kiemas ini selain sebagai tempat beribadah umat Islam, juga dapat memperkokoh peradaban Indonesia modern. Peradaban Indonesia yang membawa kemajuan Indonesia, menjadikan rakyat Indonesia yang sejahtera, makmur, dan bermartabat,” tulisnya. (Semut).
No Responses